Senin, 18 Februari 2019

Kunci menjadi Guru Abad 21, Pertama...

Salam hormat para Kawan Guru yang hebat. Kali ini saya ingin membagikan kunci sukses menjadi Guru Abad 21. Tentu Kawan Guru semua sudah tau bahwa tantangan Abad 21 sudah si depan mata. Maka, pihak pertama
yang harus menghadapinya adalah kita, para guru hebat di indonesia.

Langsung saja, Kunci sukses menjadi guru abad 21 yang pertama. "Rubah Mindset Anda sebagai guru" 



Apakah selama ini anda mengajar menggunakan papan tulis?
Apakah selama ini anda menggunakan metode ceramah sepanjang KBM?
Apakah kelas anda selalu sepi?
Apakah soal yang anda tanyakan hanya hafalan?
Dan masih banyak pertanyaan lagi. Jika saya tanyakan semua di sini, maka postingan ini hanya akan berisi pertanyaan.

Tetapi Kawan Guru semua jangan ciut nyali dulu. Menghadapi tantangan abad 21 harus dilakukan dengan gagah berani. Dan saya yakin anda pasti bisa karena anda adalah guru berani.

Silahkan simak video ini:



Kelas yang asik bukan? Yuk rubah semua kebiasaan yang selama ini kita lakukan. Kira-kira ya kebuasaan seperti yang ada di list pertanyaan di atas.

Anda dapat merubah mindset mengajar dengan memperkaya sumber belajar anda. Jangan malu mengakses google, wikipedia, youtube, atau instagram. Karena inspirasi untuk membuat pembelajaran menarik bisa anda dapatkan dengan keluar dari kesempitan sudut pandang.

Mindset anda juga akan berubah apabila anda berkawan dengan Guru-guru hebat lainnya. Mereka mudah sekali di temukan di grup guru di medsos, forum diskusi guru, atau organisasi guru. Dan saya merekomendasikan anda untuk bergabung di dalam organisasi guru-guru hebat di Indonesia yaitu Ikatan Guru Indonesia (IGI). 

Di Ikatan Guru Indonesia anda akan menemukan banyak guru-guru hebat, inspiratif, dan tidak pelit ilmu. Semua sama-sama belajar. Karena guru tidak berhenti belajar sebagai bekal untuk mengajar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sudah Bertamu Sebanyak